Ausbildung Perawat – Program Ausbildung di Jerman yang paling banyak diminati salah satunya adalah ausbildung perawat. Di bidang kesehatan, Jerman merupakan negara maju dengan tingkat fasilitas kesehatan yang maju dan lengkap. Karena itulah banyak orang yang ingin kerja di jerman sebagai perawat. Lowongan kerja perawat di Jerman pun juga terbuka lebar untuk orang dari beberapa negara, salah satunya Indonesia.
Jerman merupakan negara maju yang terkenal akan jaminan kesehatan dan kesejahteraan untuk rakyatnya. Sehingga masalah fasilitas rumah sakit lengkap perlu ditunjang dengan adanya jumlah perawat dan dokter yang cukup juga. Karena itulah Program Ausbildung perawat ini memiliki potensi yang cukup tinggi untuk mewujudkan masa depan kamu yang ingin kerja di Jerman.
Tentu saja ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengikuti program ausbildung ini, meskipun gratis. Ingin tahu lengkapnya? Simak ulasan berikut ini sampai selesai ya agar kamu tahu dengan pasti.
Untuk Informasi yang lebih lengkap, silahkan mengisi form di bawah ini :
Apa Itu Ausbildung Perawat
Ausbildung perawat ini merupakan sekolah kejuruan profesi menjadi perawat dan sudah diakui Jerman.
Disini Anda akan menjalani 2 hari sekolah kejuruan profesi yang ada di Jerman. Selain itu 3 hari bekerja pada sebuah perusahaan yang ada di Jerman agar keahlian Anda bisa ditingkatkan lagi.
Rata-rata untuk gaji ausbildung perawat ini pada tahun pertama akan mendapatkan 1100 euro atau kisaran 19 juta per bulan. Disamping itu Anda juga berhak untuk mendapatkan cuti selama beberapa hari yang sudah ditentukan perusahaan untuk pulang ke Indonesia.
Jika Anda memilih untuk mengikuti Ausbildung perawat ini maka akan bekerja untuk merawat orang-orang di bidang kesehatan, perawatan anak maupun orang tua.
Selama mengikuti pelatihan perawat ini maka Anda juga akan belajar mengenai tubuh manusia, melakukan perawatan medis serta perawatan klinis dan ditambah juga dengan mempelajari tugas-tugas pada organisasi serta administrasi.
Pelatihan yang akan anda ikuti ini akan dilaksanakan di sekolah kejuruan dan dilengkapi juga dengan kegiatan bekerja dan praktek yang ada di rumah sakit serta panti jompo.
Pada sekolah kejuruan perawat ini maka Anda juga belajar mengenai teori serta bisa langsung mempraktekannya mengenai teori yang sudah didapat.
Di tahun terakhir pelatihan, Anda juga bisa memutuskan apakah akan jadi seorang perawat ataukah mencari spesialisasi dalam perawatan lansia, keperawatan ataukah memilih keperawatan anak.
Kemudian di akhir tahun pelatihan yang Anda ikuti ini akan ada ujian akhir yang harus diikuti.
Ujian akhir tersebut meliputi tes tertulis, lisan dan juga praktek. Kemudian jika Anda sudah lulus ujian maka akan menjadi spesialisasi keperawatan dengan sertifikasi negara.
Jadi jika anda sudah selesai melakukan Ausbildung ini maka akan berkesempatan untuk mengikuti pelatihan, contohnya dengan pelatihan lebih lanjut sebagai manajer lingkungan dalam perawatan, anak-anak serta orang tua.
Namun disini Anda juga harus memikirkan studi lanjut misalnya pada bidang pekerjaan sosial atau bisa juga ilmu kesehatan.
Apabila sudah lulus Ausbildung perawat Anda juga bisa berkesempatan untuk bekerja di beberapa rumah sakit yang ada di Jerman, pusat kesehatan, rumah orang tua serta panti jompo.
Selain itu juga bisa bekerja di fasilitas perawatan jangka pendek atau pelayanan perawatan rawat jalan.
Dalam hal ini pengalaman kemudian kualifikasi serta minat Anda yang bisa menjadi penentuan akan bekerja dimana jika Anda sudah lulus program ini.
Syarat Mengikuti Ausbildung Perawat
Adapun persyaratan yang harus anda penuhi saat akan mengikuti Ausbildung perawat ini diantaranya yaitu :
1. Syarat Pendidikan
Untuk mengikuti program ausbildung tentunya minimal pendidikan adalah SMA/SMK sederajat. Namun untuk kamu yang sudah Diploma dan Sarjana juga bisa mendaftar. Hal yang terpenting adalah kamu memiliki minat untuk terus belajar secara konsisten.
2. Syarat Usia
Kemudian syarat yang kedua yaitu untuk batas usia. Syarat usia untuk mengikuti ausbildung perawat adalah 18 tahun. Sangat cocok sekali untuk kamu yang baru lulusa SMA/SMK. Meskipun tanpa pengalaman kerja bisa tetap mendaftar. Untuk itulah kamu harus mempersiapkannya lebih awal jika ingin langsung mendaftar. Mengikuti kursus bahasa Jerman lebih awal akan mempersingkat waktu namun tidak mengapa apabila kamu baru mengetahui hal ini setelah lulus sekolah.
Maksimal usia untuk mendaftar ausbildung adalah 35 tahun tentu saja orang yang sudah berusia lebih dari 25 tahun memiliki pengalaman kerja dan hal itu yang akan membuat kamu lebih tertarik untuk meningkatkan keterampilanmu.
3. Syarat Nilai
Syarat nilai yang dimaksud adalah seperti nilai akademis tes dari program ausbildung yang kamu inginkan. Jika kamu ingin mengikuti perawat setidaknya kamu sedikit mengetahui beberapa hal mengenai menjadi perawat. Hal ini akan menjadi nilai tambah kamu lebih besar diterima daripada tidak memiliki pengetahuan sama sekali.
4. Syarat Bahasa Jerman
Kamu harus memiliki skill bahasa Jerman yang terkait dengan program Ausbildung yaitu setara level B1 dan B2. Tujuannya dengan Anda memiliki kemampuan ini, maka anda sudah bisa melakukan percakapan yang pada tingkat lanjutan dan juga dapat memahami tulisan dalam bahasa Jerman.
Jadi apa yang akan diajarkan nantinya bisa menjadi lebih mudah untuk kamu terima dan pahami. Karena segala teori yang disampaikan tentunya dalam bahasa Jerman dan berpraktik pun menggunakan bahasa Jerman. Tentunya materi juga akan tetap diberikan sebagai penunjang dan semua dalam bahasa Jerman.
Apabila Anda masih belum menguasai berbahasa Jerman pada level yang ditentukan sebagai syarat, maka kamu bisa mengikuti kursus bahasa Jerman di kotamu yang didukung dengan pengajar profesional dan berpengalaman.
Cara Mendaftar Ausbildung Perawat
Setelah mengerti apa Itu Ausbildung, Sekarang Anda juga harus tahu cara mendaftar. Untuk caranya yaitu dengan melalui agen. Jadi kita juga tak perlu ribet untuk mengurusi segala sesuatu mulai dari pencarian perusahaan hingga urusan dokumen sudah diurus pihak agen.
Sehingga kamu tinggal terima beres dan berangkat ke Jerman untuk menempuh program ausbildung ini. Program ausbildung Jerman itu gratis tidak bayar sama sekali, justru kamu akan mendapatkan gaji bulanan karena juga magang kerja. untuk informasi lebih lanjut bisa mengisi data diri lengkap pada form yang telah tersedia, nantinya tim kami akan menghubungi kamu.
Untuk Informasi lebih lengkap mengenai ausbildung perawat dan jurusan lainnya silahkan mengisi biodata dibawah ini
Gaji Ausbildung Perawat
Untuk gaji yang akan diperoleh, terdapat dua ketentuan sebagai berikut :
Gaji saat masih menjalani pendidikan Ausbildung
• Anda akan mendapatkan gaji kotor dengan besaran 1100 euro (19 juta) hingga 1150 euro (20 juta) setiap bulan di tahun pertama.
• Untuk tahun kedua selama pelatihan, Anda juga kan mendapatkan gaji kotor kisaran 1150 euro (24 juta) hingga 1200 euro ( 21 juta) setiap bulannya.
• Kemudian pada tahun ketiga maka akan mendapatkan gaji kotor kisaran 1200 euro (21 juta) dan 1300 euro ( 22 juta) setiap bulan.
Gaji setelah lulus program Ausbildung, setelah bekerja menjadi Perawat Profesional
• Untuk gaji awal karir mulai dari 1900 euro ( 32 juta) hingga 2100 euro (35 juta).
• Namun saat sudah beberapa tahun bekerja gaji naik menjadi 2500 euro (42 juta) hingga 2900 euro (49 juta) setiap bulannya.
• Dan jika Anda akan melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi maka bisa mendapat gaji hingga 3500 euro ( 59 juta) per bulannya.
Nah itulah sekilas pembahasan agar kamu memiliki pengalaman ausbildung perawat di Jerman. Dengan segala kelebihan yang akan diperoleh, apakah Anda tertarik dan berminat untuk mengikuti Ausbildung perawat tahun ini? Untuk informasi lebih lanjut mengenai jurusan ausbildung perawat dan jurusan lainnya bisa kami bantu dengan mengisikan data diri lengkap pada form yang sudah disediakan.